Halalbihalal di Lingkungan Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi DKI Jakarta

Rabu (24/04) telah diselenggarakan halalbihalal Idul fitri 1445 H bersama Kantor Perwakilan Kementerian Keuangan. Kegiatan dilaksanakan secara daring bersama Sri Mulyani Indrawati Menteri Keuangan Republik Indonesia beserta jajaran. Kantor Perwakilan Kementerian Keuangan di wilayah DKI Jakarta berkumpul bersama untuk mengikuti halalbihalal tersebut di Kantor Wilayah Bea Cukai Jakarta.

Salah satu rangkaian acara dalam kegaitan halalbihalal yaitu dialog Menteri Keuangan dengan beberapa perwakilan pegawai yang tetap menjalankan tugas di hari raya Idul fitri 1445 H di masing-masing kantornya di Lingkungan Kementerian Keuangan. Apresiasi disampaikan oleh Sri Mulyani Indrawati untuk para perwakilan tersebut atas kinerja dan semangat yang luar biasa untuk Indonesia tercinta. Kegiatan dilanjutkan dengan halalbihalal serta ucapan Minal ‘Aidin wal-Faizin Mohon Maaf Lahir dan Batin oleh Sri Mulyani Indrawatin dalam sambutannya.

Kegiatan dilanjutkan dengan ramah taman antar Perwakilan Kementerian Keuangan di wilayah DKI Jakarta. “Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan serta jalinan silahturahmi di antara unit di Lingkungan Kementerian Keuangan” tutup Rusman Hadi.

#bckanwiljakarta
#Kjakberintegritas
#KemenkeuRI

Scroll to Top